LAPORAN BAB 1(PERANCANG SISTEM ABSENSI ONLINE DENGAN PENGECEKAN SECARA REAL-TME BERBASIS WEBSITE)

BAB I
PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang 

Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi serta keanekaragaman kebutuhan user mendorong adanya penggunaan teknologi di berbagai aspek untuk mencapai suatu tujuan. Saat ini teknologi sudah menjadi kebutuhan mendasar yang merambah ke segala bidang. Salah satunya adalah bidang Instansi Pemerintahan yang menggunakan jasa karyawan honorer. Pemenuhan terhadap kebutuhan atas suatu informasi tidak bisa lepas dari pemanfaatan teknologi. Setiap organisasi membutuhkan sistem informasi agar pekerjaan yang dilakukan menjadi efektif dan efisien serta terjaminnya keakuratan data. Sistem informasi dirasa perlu didukung oleh pemanfaatan teknologi terbaru.
Sehubungan dengan hal tersebut, maka penggunaan teknologi pada absensi online karyawan honorer dapat memberikan manfaat yang sangat besar, baik dalam keakuratan data, maupun tingkat efisien dan efektif yang didapatkan. Absensi karyawan honorer merupakan salah satu penunjang yang dapat mendukung atau memotivasi setiap kegiatan yang dilakukan di dalam sebuah Instansi Pemerintahan. Disamping itu, absensi karyawan honorer dapat juga sebagai informasi tentang bagaimana kedisiplinan karyawan yang bersangkutan.
Dalam suatu Instansi Pemerintah, absensi online sebenarnya sudah digunakan untuk para Pegawai Negri Sipil, namun untuk para karyawan honorer dirasa belum cukup efesien karena sebagian masih menggunakan cara yang manual. Pengaruh disiplin terhadap prestasi karyawan sangatlah besar, bahkan menjadi salah satu faktor keberhasilan.
Sistem yang berjalan pada absensi karyawan honorer saat ini masih menggunakan cara manual yaitu dengan absensi yang belum terintegrasi dengan sistem pengarsipan berbasis komputer secara langsung. Sistem aplikasi seperti ini mengahabiskan waktu dan data yang dihasilkan pun kurang akurat karena memungkinkan ketidak sesuaian data pada saat penginputan manual melalui pengarsipan dokumen.

1.2. Rumusan Masalah

Adapun rumusan perrmasalahan yang dihadapi oleh Instansi Pemerintahan
Satuan Poisi Pramong Praja Kota Tangerang adalah :
a.       Kegiatan presensi karyawan honorer masih dilakukan secara manual dengan menggunakan alat absensi yang membuat proses dalam melakukan pengelolaan data absensi karyawan ini tidak maksimal. 
b.      Proses pendataan dan update data karyawan honorer yang dilakukan setiap hari berdasarkan data arsip pada absensi manual.
c.       Keamanan data karyawan yang terdapat dalam arsip dokumen bisa saja diubah oleh pihak yang tidak berwenang karena tidak memiliki keamanan untuk menjaga kerahasiaan data karyawan honorer dalam arsip dokumen tersebut.
d.      Banyaknya karyawan honorer yang data absensinya telah masuk tetapi karyawan tersebut ternyata tidak ada di lokasi bekerja.

1.3. Tujuan dan Manfaat Penelitian

A.    Tujuan Penelitian
 Oleh karena itu, perancangan sistem absensi karyawan honorer berbasis web ini berfungsi sebagai langkah awal terhadap perubahan sistem yang lama. Penelitian tugas Rekayasa Perangkat Lunak ini bertujuan untuk :
a.       Melakukan peninjauan terhadap sistem yang sedang berjalan pada proses absensi karyawan honorer.
b.      Membuat sistem absensi berbasis web yang mempermudah karyawan untuk melakukan absensi dan dapat melihat data laporan penggajian.
c.       Membuat sebuah sistem absensi berbasis web yang mempermudah bagian kepegawaian dalam pengelolahan data sesuai dengan datadata yang tersedia sehingga mengurangi redundansi data yang terdapat pada sistem sebelumnya.
B.     Manfaat Penelitian
 Selain memiliki tujun penelitian tugas Rekayasa Perangkat Lunak ini memiliki manfaat diantaranya:
a.       Penyimpanan data karyawan seperti biodata, history absensi, dan arsip penggajian melalui perhitungan secara otomatis.
b.      Memudahkan Instansi Pemerintah untuk melakukan pengolahan data penggajian karyawan.
c.       Adapun pengolahan data yang dimaksud memiliki beberapa fitur
yaitu :
      insert, update, dan delete data karyawan,
      insert data lembur,
      insert gaji pokok dan uang lembur,
      insert tanggal pemberian gaji pokok, uang lembur.
Validasi absensi yang dilakukan oleh setiap atasan karyawan honorer di setiap bidangnya. 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Profil